Interview Online di Coworking Space Agar Tampil Impresif dan Profesional

September 21, 2022
interview online

Table of Contents

Sudah banyak perusahaan melakukan interview online sejak pandemi dan hingga kini masih terus diterapkan. Tahap interview merupakan tahap penting agar seseorang dan perusahaan dapat menemukan kecocokan untuk bekerja sama. Hampir setiap kandidat harus melewati berbagai stage interview untuk dapat melanjutkan program tersebut. Banyak juga yang harus berhenti karena mungkin kurang merasakan kecocokan. Banyak hal dalam interview tergantung dari persiapan Anda sebagai pelamar kerja. Salah satunya adalah mengkondisikan tempat untuk melakukan interview online. 

Perbedaan interview online dan walk-in interview

Pada dasarnya interview online tidak memiliki banyak perbedaan dengan walk-in interview. Perbedaan yang mencolok terletak pada keberadaannya yang via Zoom atau Google Meet. Hampir setiap pertanyaan yang ditanyakan mungkin memiliki kualitas dan kuantitas yang sama. Tapi perlu disadari bahwa apabila Anda mendaftar sebuah pekerjaan remote, tempat kerja Anda menjadi indikator penting. 

Umumnya, interviewer akan melakukan pengecekan terhadap lingkungan kerja mandiri Anda serta kualitas koneksi internet yang ada. Tujuannya adalah untuk mencari tahu keseriusan dan motivasi Anda ketika bekerja remote nanti. 

online interview vs walk-in interview
Kualitas internet dan gadget menjadi tumpuan utama kesuksesan online interview.
Photo by LinkedIn Sales Solutions on Unsplash

Tantangan interview online bagi calon pekerja

Tidak semua orang di Indonesia memiliki tempat kerja yang layak untuk bekerja ataupun interview. Rumah seringkali terasa tidak cocok untuk memberikan kesan profesional. Melakukan pembangunan atau renovasi  juga memakan biaya yang relatif mahal. Meski begitu, cafe juga merupakan pilihan yang kurang akurat. Sebab, tingkat kebisingan di cafe relatif tinggi. Sangat sulit bagi Anda melakukan interview disana karena fokus kerja Anda rentan terpecah karena banyak pelanggan lain.  

tantangan ketika interview
Tentukan tempat yang tepat untuk melakukan hal terkait pekerjaan.
Photo by Rodeo Project Management Software on Unsplash

Tips untuk tampil impresif dan profesional saat interview online

1. Lakukan tes video platform hingga visual audio setting 

Meski suasana dan tempat menjadi sebuah aspek penting dalam online interview, ada beberapa hal teknis lain yang perlu diperhatikan. Tes video platform dan gadget Anda sebelum interview akan banyak membantu Anda dan juga interviewer. Pastikan semua peralatan seperti microphone, camera, hingga aplikasi penunjang remote working seperti Zoom dan Google Meet. Sebab, jika Anda melakukan pengecekan saat interview dimulai, hal tersebut akan membuat interviewer Anda menunggu dan membuat persepsi bahwa Anda kurang persiapan. Persiapan ini sangatlah mendasar dan penting, sehingga jangan sampai Anda lewatkan. 

2. Periksa stabilitas koneksi internet 

Koneksi internet juga menjadi bagian terpenting saat online interview dapat terjadi dengan lancar. Koneksi yang buruk atau tidak stabil menyebabkan sebuah komunikasi terputus-putus. Hal tersebut akan sangat mengganggu proses tanya jawab antara Anda dengan sang interviewer. Pastikan koneksi internet di tempat pilihan Anda stabil dan dapat diandalkan untuk event penting ini. 

3. Pilih tempat yang strategis untuk online interview

Pemilihan tempat yang strategis harus Anda pertimbangkan, karena hal ini akan menyimpulkan banyak hal tentang Anda memandang sebuah remote job. Tempat yang sangat strategis untuk melakukan online interview adalah coworking space. Selain memiliki kelengkapan dan fasilitas seperti kantor pada umumnya, ruang kerja bersama memang didesain untuk aktivitas kerja. Temukan tempat interview terbaik anda dengan mudah melalui Deskimo, sekarang.

4. Persiapkan diri layaknya interview konvensional

Persiapan diri baik secara mental maupun fisik sangat dibutuhkan baik pada interview konvensional maupun online. Lakukan riset atas hal-hal yang berkaitan dengan pekerjaan Anda maupun perusahaan yang akan Anda masuki. Perhatikan pakaian Anda karena hal tersebut mencerminkan keseriusan Anda dalam menghadapi sebuah interview.  Hanya karena pertemuan ini bersifat online, kemudian Anda menyepelekan penampilan Anda. Berikan penampilan terbaik Anda pada setiap interview, karena Anda tidak dapat menebak apa yang menjadi poin penting bagi interviewer.

5. Persiapkan pertanyaan yang dirasa perlu ditanyakan

Sebagai calon pekerja pada sebuah perusahaan, Anda perlu mengetahui sebanyak informasi yang Anda butuhkan agar dapat mencari kecocokan. Tanyakan pertanyaan yang mungkin dapat membantu Anda bekerja kedepannya bersama perusahaan adalah salah satunya. 

tips saat interview online
Lakukan yang terbaik pada saat interview, begitu juga ketika mempersiapkannya.
Photo by Malte Helmhold on Unsplash

Alasan coworking space memberikan pengalaman interview online terbaik

Untuk dapat memberikan performa terbaik Anda saat interview, ketahuilah bahwa tempat yang tepat dapat memberikan banyak kemudahan. Mulai dari tempat yang kondusif hingga kesan profesional yang dapat membuat interviewer terkesan. Beberapa alasan mengapa ruang kerja bersama sangat direkomendasikan menjadi tempat terbaik untuk interview online. 

1. Koneksi internet yang stabil

Mayoritas ruang kerja bersama menyediakan fasilitas internet standar bisnis yang dapat diandalkan stabilitasnya. Sehingga Anda tidak perlu khawatir akan gangguan yang muncul ketika interview online disini.

2. Hot desk yang ergonomis

Tidak ada yang tahu pasti berapa lama durasi sebuah interview bukan? Sebuah meja dan kursi yang ergonomis dapat menyelamatkan dari pegal akibat duduk terlalu lama. Terlebih, postur tubuh Anda akan terlihat tegak didepan kamera tanpa khawatir kelelahan. Sehingga interview dapat berlangsung sangat nyaman dan fokus Anda terjaga lebih baik.

3. Private phone booth

Sangat mungkin bagi beberapa perusahaan mensyaratkan Anda berada pada sebuah tempat yang menunjang aktivitas profesional. Apabila hot desk dirasa belum cukup, tersedia phone booth yang dapat Anda gunakan sendirian di lokasi tertutup dan terbebas dari distraksi.  

4. Fasilitas printing hingga alat tulis kantor

Hampir setiap ruang kerja bersama dilengkapi dengan fasilitas yang menunjang aktivitas kantor. Printing machine contohnya apabila Anda harus melakukan scan, mencetak, hingga menandatangani sebuah dokumen yang diperlukan ketika interview. Fasilitas tersebut tersedia dalam satu gedung sehingga Anda tidak perlu keluar gedung hanya untuk melakukan hal tersebut. 

5. Minim distraksi dan kebisingan

Hampir setiap coworking space mendorong penggunanya untuk menjaga ketenangan dan ketertiban bersama pada areanya. Tujuannya adalah agar setiap pengguna dapat bekerja dengan tenang dan minim gangguan.  Anda juga dapat menyewa sebuah meeting room apabila dibutuhkan.

kerja di coworking space
Coworking space didesain bagi mereka ingin melakukan kegiatan kerja dengan nyaman dan minim distraksi.
Photo by LinkedIn Sales Solutions on Unsplash

Menemukan coworking space untuk interview online dalam 5 menit

Temukan ruang kerja bersama terdekat Anda melalui Deskimo app pada playstore atau kunjungi website official Deskimo. Tersedia berbagai pilihan coworking space hingga meeting room yang tersebar di berbagai kota besar di Indonesia. 

Kerja di mana saja menjadi mudah karena anda dapat menemukan Deskimo di Jakarta, Bandung, Surabaya, Bali dan Medan. Deskimo menyajikan informasi detail mengenai sebuah coworking space beserta fasilitasnya yang dapat Anda pilih sesuai preferensi. Untuk menggunakannya Anda hanya perlu datang, scan, dan bayar sesuai durasi penggunaan saja!

Share the love
Reading is to the mind what exercise is to the body. Therefore, read on.

Meet Deskimo

Deskimo is a platform that connects professionals with on-demand workspaces, enabling them to find and book hot desks, meeting rooms, and other facilities in real-time.

Find a workspace wherever you are
Find your ideal office within walking distance from Deskimo’s diverse and distributed network of locations.
No need to reserve ahead of time
Deskimo workspaces are as ready as you are. Find a workspace when you need it, with instant check-in.
Never pay

for unused time
No subscriptions or commitments. With Deskimo, pay only for the time that you use, not a minute more.